Hatiku Surgaku Rumahku Surgaku

Jumat, 20 Juli 2018

tuna satak bati sanak


Pepatah jawa ini secara harfiah berarti tidaklah mengapa mengalami kerugian dalam bisnis selama mendapatkan keuntungan berupa teman baru / persaudaraan (sanak/sedulur)/ jaringan bisnis.

Pepatah ini ingin mengajarkan bahwa sedulur ‘saudara’ atau teman tampaknya memang menjadi pilihan yang lebih mempunyai makna daripada sekadar uang (material).

Pada sisi lain pepatah ini juga mengajarkan bahwa sedulur (sanak) jauh lebih menguntungkan daripada seukuran uang dalam kesesaatan.

Jika diulur, maka teman atau sedulur itu di kemudian hari dapat memberikan keuntungan yang jauh lebih besar daripada seukuran uang pada saat transaksi jual beli terjadi.

Jika memang sedulur itu menyedulur ‘menyaudara’ dengan kita, dapat dipastikan bahwa ia (mereka) akan membantu kita jika kita mendapatkan kesulitan.

Bantuan dari orang yang demikian itu tanpa kita sadari nilainya jauh lebih besar dibandingkan ketika kita mendapatkan uang pada saat kita melaksanakan transaksi jual beli di masa lalu.

Dengan adanya rasa menyedulur itu, orang yang bersangkutan tidak akan enggan memberikan bantuannya dalam bentuk apa pun yang sesungguhnya tidak bisa kita ukur dengan sekadar hanya uang.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar